Site icon berita Azam

Bakhtaruddin Diamanahkan Pimpin Forwari Bengkalis

Suksesi peralihan kepengurusan Forum Wartawan Kejaksaan Negeri Bengkalis (Forwari) dari ketua sebelumnya, Zulkarnain, kepada Bakhtaruddin berlangsung penuh kekeluargaan.

BeritaAzam.com, Bengkalis – Suksesi peralihan kepengurusan Forum Wartawan Kejaksaan Negeri Bengkalis (Forwari) dari ketua sebelumnya, Zulkarnain, kepada Bakhtaruddin berlangsung penuh kekeluargaan. Musyawarah pemilihan pengurus periode 2024-2027 digelar di Resto Bambu Srikandi, Jalan Baru-Wonosari, dengan suasana yang penuh kekeluargaan dan demokrasi. Acara ini dihadiri oleh Ketua PWI Adi Putra, Penasehat PWI Usman Malik, dan anggota Forwari.

Dalam pemilihan tersebut, para wartawan yang tergabung dalam Forwari Bengkalis secara aklamasi menetapkan Bakhtaruddin sebagai ketua untuk tiga tahun ke depan. Dengan demikian, Bakhtaruddin, yang merupakan Kepala Biro Metroterkini.com, diamanahkan menjadi ketua atau koordinator wartawan yang saban hari meliput di Kejaksaan Negeri Bengkalis.

Beberapa hari setelah pemilihan, ketua terpilih dan pengurus didampingi oleh ketua lama, Zulkarnain, bersilaturahmi dengan Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis, Zainur Arifin Syah SH, MH. Dalam pertemuan tersebut, Kajari Bengkalis memberikan wejangan tentang kemitraan antara kejaksaan dengan wartawan, khususnya wartawan yang tergabung dalam Forwari.

Sebelum menandatangani Surat Keputusan (SK) kepengurusan yang sudah dibentuk, Kajari berharap kepada anggota Forwari untuk selalu mengedepankan profesionalitas dalam bekerja. “Saya berharap antara Forwari dan kejaksaan bisa menjalankan kerjasama yang baik. Jika ada perkara yang mau diberitakan agar dikonfirmasi terlebih dahulu,” pesan Zainur Arifin Syah, sembari mengucapkan selamat kepada Ketua dan pengurus Forwari periode 2024-2027.*dks

Exit mobile version