Masyarakat Kampung Rawang Air Putih Kecewa tidak Mendapatkan Pemerataan Infrastruktur

Kampanye dialogis Dr Afni Z, Kamis (17/10/2024) malam.

BeritaAzam.com, Siak – Kampung Rawang Air Putih tidaklah jauh dari Ibukota Kabupaten Siak, Siak Sri Indrapura.

Hanya berjarak beberapa kilometer saja. Namun masyarakatnya merasa kecewa karena tidak adilnya pembangunan infrastruktur di tempat mereka.

Kurangnya perhatian terhadap daerah tersebut terlihat dengan minimnya penerangan jalan, banyak juga jalan-jalan yang rusak, tak hanya itu, masyarakat sekitar juga keluhkan bahwa belum masuknya air PDAM di daerah tersebut.

Tidak hanya permasalahan infrastruktur yang kurang, salah seoarang warga juga bercerita kepada Calon Bupati Siak Dr.Afni Z bahwa sebagian wilayah mereka telah dikuasai oleh pihak-pihak yang ingin merampas lahan mereka.

Mardi, salah seorang tokoh masayarakat sekitar menyampaikan daerah mereka itu hampir semuanya dikuasai oleh seorang pengusaha.

“Tanah kita ini hampir seluruhnya diambil alih oleh seseorang yang berkuasa. Hanya sedikit saja milik kami. Bahkan kemarin alat berat sudah diturunkan. k
Kami butuh perlindungan dan berharap ganti Bupati dan Ibu Afni kami yakin bisa mambantu melindungi lahan kami. Karena kami sudah lihat pengalaman dan kerja nyatanya. Kami mohon bantuannya jika ibu nanti menjadi Bupati Siak. Kami juga daerah Kecamatan Siak, tetapi tidak mendapatkan pemerataan infrastruktur, kami sangat kecewa, selama ini hanya dapat janji-janji saja, bahkan lahan kami sudah akan diklaim milik seeorang,” ungkap Mardi dalam kampanye dialogis Dr Afni Z, Kamis (17/10/2024) malam.

Tidak hanya berkaitan dengan lahan, Mardi juga menyampaikan bahwa jalan mereka masih banyak yang rusak, juga belum masuknya air PDAM padahal daerah mereka sangat dekat dari Kota Siak.

“Segala sesuatu terbatas di daerah kita ini, kami tidak butuh janji yang kami butuh bukti, agar daerah kami juga merasakan jalan bagus dan air PDAM juga, kami berharap jika bu Afni menang nanti dapat membantu kami,kami butuh perubahan,” harapnya.

BACA JUGA:  Afni Yakinkan Pendukung, Penerima PKH Jangan Mau Diintimidasi, Siak akan Ganti Bupati

Afni dalam kampanye itu menyampaikan, bahwa soal Tanah merupakan program utama yang dimilikinya, dan akan membantu masyarakat untuk infrastruktur seperti jalan dan lainnya.

“Soal lahan dan pertanahan merupakan program utama kami, saya akan membantu melindungi lahan masyarakat, saya mohon dukungan bapak ibu, agar lebih mudah untuk melindungi tanah masyarakat,” ujar Dr.Afni.

Tak hanya persoalan lahan, pembangunan infrastruktur juga akan dilakukan karena merupakan tugas pimpinan di Kabupaten.

“Untuk pembangunan jalan, air PDAM yang belum masuk akan saya lakukan, karena untuk pemerataan infrastruktur merupakan tugas setiap pemimpin daerah, apalagi daerah ini sangat dekat dengan pusat Kabupaten Siak,” terang Afni.

Afni juga mengingatkan masyarakat agar datang mencoblos pada tanggal 27 November mendatang untuk memilih pimpinan terbaik menurut mereka.*